Disdukcapil Pesawaran Jemput Bola di SMKN 1 Gedong Tataan
Disdukcapil Pesawaran Jemput Bola di SMKN 1 Gedong Tataan
Oktober 19, 2021 No Comments Info Terbaru adminUntuk mempermudah para pelajar yang sudah wajib KTP agar tidak perlu repot-repot lagi melakukan perekaman KTP-el di Kantor Kecamatan maupun Kantor Disdukcapil, Dinas Kependudukan dan Catatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Pesawaran melakukan terobosan dengan progam jemput bola (Jebol) dan mendatangi SMKN 1 Gedong Tataan untuk dilakukan perekaman.
“saya mewakili pihak sekolah sanat mendukung dengan adanya pelayanan jemput bola ini, karena sangat mempermudah para pelajar yang sudah wajib KTP agar tidak perlu repot-repot lagi untuk melakukan perekaman KTP-el di Kantor Kecamatan maupun Kantor Disdukcapil,” ungkap Dwi Artini, SE., M.Pd selaku kepala SMKN 1 Gedong Tataan.
Hal senada disampaikan juga oleh para peserta rekam KTP- el yang dikoordinir oleh Wiji Setiti, S.Pd selaku wakil kepala Sekolah bidang kesiswaan. Kegiatan rekam KTP-el ini diharapkan dapat membantu peserta didik, Pendidik dan tenaga kependidikan juga masayrakat disekitar sekolah untuk mendapatkan pelayanan Rekam KTP-el dengan mudah.
By : Humas